-->

Notification

×

Indeks Berita

I Deal Promade "Obat Ganteng" Karya Anak Pinrang, Permintaan Melonjak Tinggi

Rabu, 26 Agustus 2020 | Agustus 26, 2020 WIB | 0 Views Last Updated 2020-08-26T10:39:21Z

 

Muhammad Aidil Ekaputra (30), sebagai founder dan CEO, I Deal Promade


PINRANG,-- Muhammad Aidil Ekaputra (30), merupakan founder dan CEO, I Deal Promade. Sosok di balik kesuksesan perintisan usaha Pamode di kabupaten Pinrang Sulawesi Selatan.


beranjak dari itu, saat ditemui Redaksi Sahabat news Ia bercerita bahwa ide awal bisnis ini lahir dari kebenciannya Menggunakan pomade. Namun tak berarti dia membenci produk tersebut, hal itulah dia memotivasi dirinya melalui karyanya dengan Meracik Pamode dengan cara baru ala Sehat dan berkualitas.


Dari itulah Ia belajar secara Otodidak dan mencari informasi yang akurat terkait Pamode dalam masyarakat Bugis menyebutnya Minynyarambu


bahwa membuat sendiri pomade harus dimulai dengan memilah bahan bahannya Agar tidak merugikan bagi penggunanya, pasalnya tak sedikit jenis produk Pamode banyak menyebabkan iritasi pada kulit kepala hingga wajah.


Kemudian muncul keinginannya mengembangkan bisnis pomadenya itu, dan ingin menjadikannya salah satu produk Lokal ternama Kabupaten Pinrang dan bisa menasional hingga bisa masuk ke pasar mancanegara.


Muhammad Aidil Ekaputra  mendirikan usaha I Deal Pamode Berdiri sejak 2019, merintis usaha Pomade yang diberikan nama i deal promade, Dengan memberikan tagline "Obat ganteng", sesuai taglinenya Pamode nya ini sangat di gemari kaum Adam dengan beragam sensasi aromanya.


Selain Itu Muhammad Aidil Ekaputra juga Menggeluti Dunia entertainment YouTuber seniman pinrang yang cukup dikenal dikalangan anak muda Sulawesi Selatan.


Muhammad Aidil Ekaputra  yang gemar bernyanyi itu memiliki  prinsip yakni "saya ingin mencintai sesuatu yang saya benci" dari dasar prinsipnya ia menjadikan dirinya semakin melejiti dunia usahanya bersama beberapa rekannya yang tergabung di D, Great Sebuah komunitas UMKM Yang ada di kabupaten Pinrang.


Dalam produknya ada empat kini varian aromanya dan kedepannya akan dikembangkan jenis water based (bahan dasar Air) Harga yang pun yang di tawarkan cukup hemat bagi anak muda, dan saat ini produk tersebut sudah pasarkan beberapa kabupaten kota di Sulawesi Selatan dan diberbagai provinsi di Indonesia seperti,  Pulau jawa, DKI Jakarta, Kalimantan, Papua.


"Alhamdulillah, Untuk saat ini produksi kami dalam perbulannya bisa mencapai 1000 pcs, dan tentunya ini berdasarkan dengan permintaan pasar yang begitu besar, dan Ini semakin bertambah,".


Untuk mengenal lebih dekat dengan kami anda bisa berkunjung langsung di rumah produksi kami jalan mattunru tunrue (belakang SDN 237 Mattiro bulu kabupaten Pinrang) kontak person kami (+62 852-9816-9211).(***)


Coffee Ginseng 5 In 1

×
Berita Terbaru Update