-->

Notification

×

Indeks Berita

IKAMI Sul-sel Cab. Yogyakarta Bakal Gelar Sul-sel Expo di Yogyakarta

السبت، 20 نوفمبر 2021 | نوفمبر 20, 2021 WIB | 0 Views Last Updated 2021-11-20T09:19:05Z

 

IKAMI Sul-sel Cab. Yogyakarta Bakal Gelar Sul-sel Expo di Yogyakarta 


YOGYAKARTA,--Ikatan Kekeluargaan Pelajar Mahasiswa Indonesia (IKAMI) Sul-Sel Cab. Yogyakarta bakal menggelar Sulsel Expo di Tasneem Convention Yogyakarta, Senin, (29/11/2020) mendatang. 


Sulsel Expo ini akan menyuguhkan pementasan, seminar, dan pameran kebudayaan dengan mengangkat tema Diaspora Masyarakat Sulawesi Selatan di Tanah Jawa. 


Ketua Ikatan Kekeluargaan Pelajar Mahasiswa Indonesia (IKAMI) Sul-Sel Cab. Yogyakarta, Sandi Dermawan mengatakan, Sul-Sel Expo ini diikuti oleh segenap warga IKAMI Sul-Sel Cab. Yogyakarta bersama beberapa organisasi mahasiswa daerah lainnya yang ada di Yogyakarta. 


“Kegiatan pementasan ini berlangsung berkat dukungan beberapa pihak seperti Alumni IKAMI, KKSS, IKPM lainnya, Pemerintah Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta, dan pastinya tak terlepas dari kerjasama seluruh warga IKAMI sendiri,” kata Sandi. 


Ia berharap, kegiatan ini mampu menumbuhkan nilai-nilai kebudayaan dan lebih mengenal identitas budaya Sulawesi Selatan khususnya dalam hal berdiaspora ke berbagai daerah. 


“Perlu ada penguatan nilai nilai kebudayaan melalui kegiatan-kegiatan seperti ini, sebab kebudayaan hari ini sedikit demi sedikit mulai tergurus oleh perkembangan zaman,” jelas Sandi. 


Selain itu, ia juga berharap melalui Sul-Sel Expo ini, sejarah dan kebudayaan Sul-Sel bisa dikenal oleh masyarakat luas. 


“Meskipun kami di luar Sulawesi Selatan dengan begitu minim perhatian pemerintah, tapi kami selalu berusaha dan optimis untuk melestarikan budaya kami,” pungkas Sandi.(rls/her).


Simak berikut video berita SNN.












Coffee Ginseng 5 In 1

×
Berita Terbaru Update