-->

Notification

×

Indeks Berita

SAHABAT NEWS : Hadirkan Guru Sekota Makassar, UIM Hadirkan Musliar Kasim

Rabu, 17 Mei 2017 | Mei 17, 2017 WIB | 0 Views Last Updated 2018-03-14T02:51:56Z
  


MAKASSAR -- Universitas Islam Makassar mengadakan Seminar Pendidikan yang bertema "Penguatan Pengelolaan Lembaga Pendidikan di Era Kompetisi Global", Sabtu (13/5/2017) bertempat di Auditorium KH Muhyiddin Zain Universitas Islam Makassar.

Kegiatan ini dihadiri 100 guru-guru PAUD, SD, SMA sekota Makassar, beberapa pimpinan perguruan tinggi di Makassar, dan 200 utusan mahasiswa UIM.

Rektor Universitas Islam Makassar diwakili oleh Wakil Rektor II Saripuddin Muddin dalam sambutannya menyampaikan terima kasih atas kedatangan Prof Musliar Kasim yang merupakan Guru Besar Universitas Andalas.

Dalam paparannya Musliar Kasim menyampaikan materinya dihadapan peserta seminar, menurutnya Sehebat apapun kurikulum sebuah pendidikan dan pemenuhan standar pendidikan, jika tidak dikelola tidak baik oleh pengelola, maka akan berdampak pada kualitas lembaga pendidikan tersebut.

"Disisi lain untuk menghadirkan pendidikan yang berkualitas, maka yang utama adalah mengajarkan peserta didiknya memiliki keterampilan, sehingga pengelola pendidikan harus menjamin lulusannya memiliki kompetensi."

Untuk mengajarkan keterampilan, tidak harus didukung fasilitas mumpuni, tetapi harus ada keinginan kuat dari pendidik untuk memanfaatkan fasilitas yang ada. Tegas Wakil Menteri Pendidikan dan Kebudayaan era SBY ini.(*)

Penulis : Ami/Rlis

Editor : Abdoel

Coffee Ginseng 5 In 1

×
Berita Terbaru Update