-->

Notification

×

Indeks Berita

Ratusan Personel Brimob Serbu Pesisir Pantai Di Parepare, Ada Apa ?

Senin, 30 Oktober 2017 | Oktober 30, 2017 WIB | 0 Views Last Updated 2018-03-14T02:25:22Z

Ratusan Personel Brimob Serbu Pesisir Pantai Di Parepare

PAREPARE,--Sekira 300 personel Brimob dari Batalyon B Pelopor Polda Sulsel menyerbu pantai Mattirotasi, Kota Parepare, Senin(30/10/2017). Dengan bersenjata Parang hingga Sekop, mereka bahu membahu membabat tanaman liar dan membersihkan bibir pantai sepanjang 500 meter ini.






Danyon B Pelopor Polda Sulsel,AKBP Darminto mengatakan kegiatan kerja bakti ini merupakan rangkaian HUT Brimob ke-72 tahun , 15 November mendatang.






"Kita membersihkan sampah dan tanaman liar yang menggangu aktifitas warga utamanya para nelayan sepanjang bibir pantai , mudah-mudahan apa yang kita laksanan ini manfaat bagi lingkungan dan tercatat sebagai ibadah,"urai dia.






Darminto menambahkan selain personel Danyon B, kegiatan tersebut juga dibantu oleh beberapa institusi dan Instansi terkait.






"Ada bantuan sebanyak 1 Pleton dari  Kodim 1405 Mallusetasi, 1 Pleton dari Polres Parepare, 1 Pleton Satpol PP, serta seluruh petugas kebersihan dan armada dari Dinas Lingkungan Hidup,"terang dia.






Selain Kerja bakti,  Danyon B Pelopor Polda Sulsel juga akan menggelar kegiatan Donor darah, Anjangsana ke Panti Asuhan dan Para pensiunan Brimob. Beberapa hari sebelumnya telah juga  dilaksanakan penanaman 1.000 pohon Mangrove di Kabupaten Barru.






"kita juga mengikutkan dua orang personel untuk berpartisipasi dalam lomba renang 1,5 mil, balap sepeda 10 kilometer dan lari 1 kilometer, kemarin kita kirim juga 1 tim tembak reaksi cepat, dan nilai kita tertinggi diantara para peserta satuan,"tutup dia.(*)


  








Penulis.    : Haz/Rilis
Editor.       : Abdoel

Coffee Ginseng 5 In 1

×
Berita Terbaru Update