-->

Notification

×

Indeks Berita

Ini Perhatian Bupati Pinrang Ke Jajaran Dinkes Pinrang Saat Hadiri Halal Bi Halal

الجمعة، 19 أبريل 2024 | أبريل 19, 2024 WIB | 0 Views Last Updated 2024-04-19T13:24:39Z

Ini Perhatian Bupati Pinrang Ke Jajaran Dinkes Pinrang Saat Hadiri Halal Bi Halal


PINRANG,-- Bupati Pinrang Irwan Hamid berhalal bihalal dengan jajaran Dinas Kesehatan Kabupaten Pinrang, Jumat (19/4/2024) di gedung Indoor Kantor Bupati Pinrang. 


Tampak hadir Wakil Bupati Pinrang Alimin, Sekda Pinrang Andi Tjalo Kerrang, Staf Ahli, Asisten, Pimpinan OPD serta seluruh ASN dari Puskesmas, Rumah Sakit dan Kantor Dinas Kesehatan Pinrang. 


Irwan Hamid menyampaikan walaupun Hari Raya Idul Fitri telah lewat beberapa hari, beliau menyampaikan permohonan maaf lahir dan batin. 


Mengawali sambutanya, Bupati Irwan menyampaikan bahwa momen halal bi halal yang dilaksanakan pada hari ini adalah waktu yang tepat untuk saling memaafkan antar sesama khususnya dalam lingkungan kerja, selain dapat menciptakan suasana kerja yang kondusif juga dapat membuka jalan rejeki yang lebih luas.


Lebih lanjut, Bupati Irwan menyampaikan bahwasanya kedepanya dirinya akan terus memperhatikan tenaga kesehatan yang ada khsusnya dalam pengadaan jumlah kuota pengangkatan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (P3K) serta dilain sisi tetap mengupayakan pengangkatan PTTD tenaga kesehatan dengan tetap melihat kemampuan daerah yang ada.


Bupati Irwan tak lupa mengucapkan terimakasihnya kepada seluruh tenaga kesehatan karna didalam masa kepemimpinanya bersama Wakil Bupati telah membantu di bidang kesehatan sekaligus menorehkan prestasi-prestasi yang membanggakan.

Narasi : mk/ic

Foto : Arul/wawan

Coffee Ginseng 5 In 1

×
Berita Terbaru Update