![]() |
Ket foto : Cabup A. Iwan didepan ratusan warga desa Malimpung Kecamatan Patampanua Kabupaten Pinrang yang menghadiri kampanye dialogis, Minggu (6/5/2018). |
Warga Nilai Tanda-tangan Kontrak Politik Iwan-Alimin Wujud Ketegasan Programnya
PINRANG,-- Pasangan Calon (Paslon) nomor urut 2 Iwan-Alimin siap tandatangani kontrak politik jika beberapa program yang dijanjikan khususnya pembangunan infrastruktur dan pembenahan sektor pertanian tidak dituntaskan dalam 2 tahun.
Hal ini ditegaskan Cabup A. Iwan didepan ratusan warga desa Malimpung Kecamatan Patampanua Kabupaten Pinrang yang menghadiri kampanye dialogis, Minggu (6/5/2018).
Menurut Iwan kedepan jalan-jalan yang menjadi tanggungan Pemerintah Daerah akan di aspal dan dibetonisasi, " Insyallah dalam waktu 2 tahun tidak ada lagi jalan Kabupaten hingga kepelosok yang tidak diaspal dan dibeton," tegasnya yang disambut teriakan angka 2 dari warga.
Sementara disektor pertanian lanjut Iwan, akan ada pembangunan jalan-jalan tani, penyediaan benih dengan berbagai varietas yang cocok, bantuan alat pertanian khususnya traktor serta penyediaan pupuk dan obat-obatan pertanian," petani kita kedepan harus menikmati pembangunan sektor pertanian secara keseluruhan dan merata" ungkapnya.
Khusus di kawasan Malimpung yang selama ini dikenal dengan pengembangan tanaman hortikultura, Iwan menjanjikan pengembangan dan revitalisasi lahan untuk memperluas dan meningkatkan hasil hortikultura di kawasan ini. Belum lagi Lanjutnya pemasaran hasil bumi yang harus berpihak dan menguntungkan para petani," Malimpung akan menjadi kawasan pengembangan hortikultura yang lebih tertata dan penasaran hasil yang harus menguntungkan masyarakat," katanya.
Sementara Lukman salah satu warga malimpung Mengatakan kontrak politik yang dilakukan iwan alimin Sangat di apresiasi, "melalui ini masyarakat menilai mana calon pemimpinnya hanya menjanji, melihat tanda-tangan kontrak politik ini mengenai program Beliau sebagai ketegasan dalam mewujudkan program jika terpilih,"tandasnya.(MCia/Rls)