-->

Notification

×

Indeks Berita

Bupati Pinrang; Taman Lasinrang Jadi Lokasi Pelaksanaan Shalat Idul Fitri 1440 H

Senin, 13 Mei 2019 | Mei 13, 2019 WIB | 0 Views Last Updated 2019-05-13T14:14:01Z

Bupati Pinrang; Taman Lasinrang Jadi Lokasi Pelaksanaan Shalat Idul Fitri 1440 H

PINRANG,–—Taman Lasinrang Park atau yang dikenal juga dengan sebutan Lapangan Lasinrang kembali menjadi lokasi pelaksanaan shalat Idul Fitri 1440 H, setelah beberapa tahun ditempatkan di halaman kantor bupati Pinrang.

” Insyaallah shalat Ied kami kembalikan ke Lapangan Lasinrang tanpa merusak keberadaannya sebagai ruang terbuka hijau,” kata Bupati Pinrang Irwan Hamid kepada Kabar Inspirasi di ruang kerjanya, Senin  (13/5/2019).

Menurut Irwan Hamid keputusan ini diambil bersama dengan Panitia Hari Besar Islam (PHBI) Pinrang atas masukan berbagai kalangan masyarakat. 

Lanjut Irwan, Lapangan Lasinrang merupakan ikon daerah sekaligus memiliki nilai historis bagi masyarakat bumi Lasinrang.

 Untuk itu keputusan mengembalikan pelaksanaan shalat Idul Fitri tesebut menjadi salah satu bagian nostalgia masyarakat,” Kami kembalikan nostalgia masyarakat dengan melaksanakan shalat Ied di Lapangan Lasinrang dan ini akan menjadi kado tersendiri untuk mereka,” ujar Irwan.

Irwan kembali menekankan jika tidak ada perubahan signifikan untuk Lasinrang Park, namun kedepan akan ada pembenahan untuk lebih menyempurnakan keberadaan Lapangan yang ada ditengah kota Pinrang tersebut, baik sebagai taman dan ruang terbuka hijau, aktifitas olahraga maupun pusat rekreasi keluarga masyarakat Bumi Lasinrang,” Kami akan menyempurnakan Lasinrang Park dimasa yang akan datang tanpa meninggalkan nilai historis yang tertanam di lubuk hati warga,” kata A. Iwan. (*/Rls)



Coffee Ginseng 5 In 1

×
Berita Terbaru Update