-->

Notification

×

Indeks Berita

Kakanwil Kumham Sul-Sel Resmikan Galeri Rutan Pinrang

الجمعة، 24 يوليو 2020 | يوليو 24, 2020 WIB | 0 Views Last Updated 2020-07-24T14:32:40Z
Kakanwil Kumham Sul-Sel Resmikan Galeri Rutan Pinrang


PINRANG --- Mewujudkan pembangunan Zona Integritas (ZI) menuju Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM), Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Pinrang meresmikan Galeri Rutan Pinrang (G-RUANG) dengan tetap menerapkan protokoler kesehatan, Jumat (24/7).


Peresmian G-RUANG secara simbolis dilakukan pengguntingan pita oleh Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) Sulawesi Selatan, Harun Sulianto didampingi Kepala Rutan (Karutan) Kelas IIB Pinrang, Ali Imran beserta para pejabat disaksikan oleh seluruh Pegawai Rutan Pinrang.


Menurut Kakanwil, Warga Binaan memang harus dibuat produktif agar waktu yang dihabiskan bermanfaat selama menjalani pidana.


"Galeri Ruang ini merupakan wadah produktif bagi Warga Binaan agar selalu kreatif dan inovatif, itulah sebenarnya tujuan Pemasyarakatan." Jelas Mantan Kakanwil Kemenkumham Sulbar ini.


Sementara itu, Karutan Pinrang juga mengungkapkan bahwa hadirnya G-RUANG merupakan inisiasi dari teman-teman Pegawai agar tempat ini menjadi ajang promosi karya-karya Warga Binaan di Rutan Pinrang.


"Sebagai tahap awal G-RUANG akan memamerkan karya-karya WBP kami, ke depannya kami sudah jalin komunikasi dengan Pemda untuk melakukan kerja sama khususnya terkait pemasaran." Pungkasnya.


Kontributor: Humas Rutan Pinrang

Coffee Ginseng 5 In 1

×
Berita Terbaru Update