-->

Notification

×

Indeks Berita

Forum Komunikasi Pondok Pesantren Temui Bupati Pinrang

Jumat, 07 Agustus 2020 | Agustus 07, 2020 WIB | 0 Views Last Updated 2020-08-07T09:08:13Z


Forum Komunikasi Pondok Pesantren Temui Bupati Pinrang


PINRANG - Bupati Pinrang Irwan Hamid hari ini, Jumat (7/8/2020) di ruang kerjanya menerima Pengurus Forum Komunikasi Pondok Pesantren (FKPP) Kabupaten Pinrang. Kunjungan tersebut terkait dengan prospek dan proses pembelajaran di tengah pandemi Covid-19 di lingkungan Pondok Pesantren.


Turut mendampingi Bupati, Sekda Andi Budaya, Kabag Kesra dan Kabag Humas. Tampak dalam pertemuan tersebut Ketua FKPP Pinrang K.H. Abd. Salam Latarebbi, Lc, Sekretaris FKPP Pinrang Dr. Muh. Yunus Tabah dan sepuluh Pimpinan Pondok Pesantren se Kabupaten Pinrang.


K.H. Abd. Salam Latarebbi menyampaikan bahwa pengurus FKPP Kabupaten Pinrang merasa perlu meminta petunjuk dan arahan dari Pemerintah Kabupaten Pinrang terkait dengan rencana masuknya para santri di Pondok Pesantren.


Sementara itu Bupati dalam arahannya menyampaikan bahwa saat ini Pemerintah masih mempertimbangkan dan mempelajari perkembangan situasi dan kondisi Covid-19 sehubungan dengan masuknya tahun ajaran baru. Irwan Hamid menyampaikan bahwa saat ini Pemerintah Kabupaten masih menunggu petunjuk dari Pemerintah Provinsi.


Jika ke depan dibolehkan para santri masuk di Pondok Pesantren, Irwan Hamid minta kepada pengurus Pondok Pesantren agar membuat inovasi dan peraturan protokol kesehatan Covid-19  dengan ketat dalam proses belajar mengajar. Hal ini guna menghindari terjadinya penularan Covid-19 di lingkungan Pondok Pesantren.(humas pinrang)

Coffee Ginseng 5 In 1

×
Berita Terbaru Update