-->

Notification

×

Indeks Berita

Dua Warga Pinrang Korban Kekerasan KKB Di Bintuni Papua Barat, 1 Tewas.

Sabtu, 01 Oktober 2022 | Oktober 01, 2022 WIB | 0 Views Last Updated 2022-10-01T14:53:57Z
ilustrasi


Dua Warga Pinrang Korban Kekerasan KKB Di Bintuni Papua Barat, 1 Tewas.



PINRANG,-- Kembali, penyerangan kelompok kriminal bersenjata (KKB) di Teluk Bintuni, Papua Barat. Dimana Dua warga asal Kabupaten Pinrang, Sulawesi Selatan (Sulsel) turut menjadi korban imbas  Seorang di antaranya meninggal dunia.




Keduanya korban merupakan warga asal Desa Malimpung, Kecamatan Patampanua, Kabupaten Pinrang. 



Informasi yang dihimpun Korban tewas adalah Abbas Manna (40), sedangkan untuk korban selamat diketahui bernama Om Kumis (55).



Kepala Desa Malimpung Sahrir di Konfirmasi membenarkan adanya kedua Warganya menjadi korban seragan KKB di Papua barat.



"Informasi yang saya dapatkan, dua orang warga Desa Malimpung korban KKB di Papua Barat," ungkap Kepala Desa Malimpung Sahrir kepada Awak media, Sabtu (1/10/2022).



Lebih lanjut, kata Sahrir bahwa warga dia atas nama Abbas memang sudah lama merantau ke Papua Barat bekerja sebagai buruh di perantauan.



"Sudah lama di sana merantau. Mungkin sudah sekitar 10 tahun lebih. Kerja sebagai buruh proyek di sana, Pihak keluarga yang ditinggalkan Abbas telah mengetahui kabar kematian korban. Di Desa Malimpung, ia punya sanak keluarga tetapi istrinya tinggal di Jeneponto.dam Ada kakaknya di Malimpung, tetapi istri dan anak di Jeneponto," jelasnya.



Terkait kapan jenazah akan dipulangkan dan apakah dipulangkan ke Pinrang langsung, ia mengaku belum mendapatkan informasi secara lengkap. Ia mengaku sedang di luar daerah sehingga belum sempat mengecek.



"Saya kurang tahu apakah jenazah akan ke Pinrang, tetapi kabar terakhir sudah di Bintuni,"tandasnya.(rls/Har)



Simak berikut video snn.







Coffee Ginseng 5 In 1

×
Berita Terbaru Update