Bupati Pinrang Buka MTQ Ke - XXXIV Tingkat Kabupaten Pinrang
PINRANG - Bupati Pinrang Irwan Hamid didampingi Ketua TP PKK Pinrang Andi Sri Widiati Irwan secara resmi membuka Musabaqoh Tilawatil Qur'an (MTQ) Ke - XXXIV Tingkat Kabupaten Pinrang, Kamis (15/1/2026) di Lapangan Lakori, Barang Palie, Kecamatan Lanrisang.
Kegiatan yang bernuansa religi ini diikuti kafilah - kafilah dari 12 Kecamatan se Kabupaten Pinrang.
Bupati Pinrang dalam sambutannya menyampaikan bahwa kegiatan ini adalah wahana dan sarana untuk membangun karakter ummat yang religius.
Bupati Pinrang berharap dengan kegiatan ini kita dapat menerapkan nilai-nilai Al Qur'an dalam kehidupan sehari-hari baik dalam kehidupan bermasyarakat berbangsa dan bernegara sehingga sehingga Pinrang ke depan lebih religius, aman dan damai.
Bupati Pinrang pada kesempatan itu juga menyampaikan apresiasi kepada segenap jajaran pemerintah dan masyarakat kecamatan Lanrisang yang telah telah mempersiapkan segala sesuatu untuk kesuksesan kegiatan ini.
"Pesan saya lakukan pelayanan maksimal untuk 11 kecamatan lainnya yang ikut dalam perhelatan MTQ tahun ini" pesan Bupati Pinrang.
.
.
.
Narasi : Mk
Foto : Wawan


