Hari Keenam Pencarian Pesawat ATR 42-500, SAR Gabungan Berhasil Menemukan Enam Jenazah
PANGKEP,--Tim SAR Pinrang menerjunkan anggotanya dalam pencarian pesawat ATR 42-500 milik Indonesia Air Transport (IAT) di wilayah pengunungan Bulusaraung, Kabupaten Pangkajene Kepulauan, Sulawesi Selatan.
Dalam pencarian hari keenam, Kamis (22/1/2026). Tim SAR gabungan berhasil menemukan enam jenazah korban kecelakaan pesawat ATR 42-500 di Gunung Bulusaraung, Kabupaten Pangkep, Sulawesi Selatan, Informasi ini disampaikan Asisten Operasi Kodam XIV/Hasanuddin Kolonel Inf Dody Triyo Hadi .
"Alhamdulillah, Tim SAR Gabungan hari ini, berhasil menemukan enam jenazah dan tim SAR gabungan melakukan evakuasi."
Sebelumnya SAR Pinrang menerjunkan anggotanya dalam misi tersebut dalam bentuk kesadaran membantu sesama untuk kemanusiaan, untuk itu SAR Pinrang memberangkatkan anggota untuk bersama SAR gabungan dalam pencarian Korban pesawat ATR 42-500.
Sementara itu Idil Ali pendiri SAR Pinrang mendukung penuh keterlibatan SAR Pinrang untuk membantu SAR dalam pencarian pesawat ATR 42-500.
Sar Pinrang juga menyampaikan Turut berdukacita sedalam dalamnya atas tragedi jatuhnya pesawat ATR 42-500 milik Indonesia Air Transport (IAT) di wilayah pengunungan Bulusaraung, "semoga para keluarga di berikan kesabaran dan ketabahan dan para korban segera di temukan,"pungkasnya.(Rls/Har)


