-->

Notification

×

Indeks Berita

PINRANG; Bolos Dan Merokok, 13 Anak Usia Sekolah Di Amankan Satpol-PP

Kamis, 19 September 2019 | September 19, 2019 WIB | 0 Views Last Updated 2019-09-19T06:59:39Z
PINRANG; Bolos Dan Merokok, 13 Anak Usia Sekolah Di Amankan Satpol-PP


PINRANG,-- 13 orang anak usia sekolah terjaring dalam Operasi yang dilakukan oleh Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) kabupaten Pinrang, Kamis (19/9/2019).

Ke 13 Anak ini berasal dari sebuah sekolah Menengah Pertama ternama di kota pinrang yang terjaring karena membolos pada jam pelajaran sekitar jam 9.30 WITA.

Menurut Kepala Satpol PP Pinrang Muhadir Muddin, ke 13 anak yang terjaring ini lengkap dengan menggunakan seragam sehingga terbukti membolos apalagi mereka tidak berada di sekolah pada jam pelajaran sedang berlangsung.

Lebih lanjut Muhadir mengungkapkan, selain membolos, anak usia sekolah ini juga melakukan aktivitas yang dianggap merugikan yakni merokok di depan salah satu Ruko di seputaran jalan Bau Massepe Pinrang.

“selain membolos, kami juga menyaksikan mereka sedang merokok” ungkap Muhadir.

Sementara itu, Bupati pinrang Irwan Hamid langsung turut untuk melakukan Pembinaan setelah mengetahui ada siswa yang terjaring Operasi oleh Satpol PP Pinrang.

Dalam arahannya, Bupati Irwan memberikan nasihat kepada para siswa yang terjaring ini dan berharap mereka tidak mengulangi perbuatannya karena dapat merusak masa depan mereka sendiri.

“saya perintahkan Kepada Ka Satpol PP untuk memanggil orang tua masing – masing anak untuk mereka lakukan pembinaan” pungkas Bupati Irwan.(*/Rls)

Coffee Ginseng 5 In 1

×
Berita Terbaru Update