-->

Notification

×

Indeks Berita

Berikut Daftar Desa di Kabupaten Pinrang yang Akan Gelar Pilkades 2023

Selasa, 04 Juli 2023 | Juli 04, 2023 WIB | 0 Views Last Updated 2023-07-04T12:28:58Z

Berikut Daftar Desa di Kabupaten Pinrang yang Akan Gelar Pilkades 2023



PINRANG -Dinas pemberdayaan masyarakat dan Desa Kabupaten Pinrang Sulawesi Selatan (Sulsel) menetapkan, sekitar 13 Desa akan mengelar pemilihan kepala desa (Pilkades) tahun ini.



Informasi yang dihimpun dari Pemerintahan Desa dan Kelurahan Dinas PMD Kabupaten Pinrang, Pilkades 2023 tersebut akan digelar secara serentak Rabu 5 Juli 2023.

 


Ada pun Desa yang akan menggelar Pilkades.


 Kec. lembang

1. Lembang Mesakada

2. Salisali

3. Suppirang


Duampanua

4. Bungi


Cempa

5. Tadang Palie


Lanrisang

6. Amassangan


Mattiro Bulu

7. Makkawaru, 

8. Marannu

9. Pananrang 


Suppa

10. Wiring Tasi

11. Polewali

12. Maritengngae


Mattiro Sompe

13. Siwolong polong.



Sebelumnya, Bupati Pinrang Irwan Hamid memimpin Rapat Koordinasi (Rakor) Pelaksanaan Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) Serentak Tahun 2023, Senin (3/7/2023) di Ruang Rapat Kantor Dinas PMD Kabupaten Pinrang. 



Rakor ini dihadiri unsur Forkopimda Pinrang. Hadir Kajari Pinrang, Dandim 1404 Pinrang, Mewakili Kapolres Pinrang,  Pimpinan OPD serta pejabat terkait lainnya. 




Irwan Hamid berharap pada pelaksanaan Pilkades serentak tahun ini di 13 Desa yang akan berlangsung pada tanggal 5 Juli mendatang dapat berjalan dengan aman, lancar dan kondusif. 




Irwan Hamid juga meminta kepada aparat keamanan khususnya aparat TNI dan Polri agar betul betul menjalankan fungsi pengawasan sehingga pelaksanaan pemilihan Kepala Desa di Kabupaten Pinrang berlangsung secara jujur dan adil. 




"Kita berharap kegiatan Pilkades serentak di Kabupaten Pinrang tahun ini berjalan dengan aman dan kondusif. Saya juga minta kepada aparat keamanan agar betul-betul mengawasi pelaksanaan Pilkades ini. Tentu kita tidak mau ada kecurangan salah satunya money politik dalam pelaksanaannya" Kata Bupati Pinrang.(har)



Tags : #pilkadespinrang  #pilkades #pemilihan kepala desa #kepala desa #kabupaten Pinrang #desa


Coffee Ginseng 5 In 1

×
Berita Terbaru Update