Jelang Pemberangkatan, Calon Jemaah Haji Asal Pinrang Ikuti Vaksinasi
PINRANG, — Dalam rangka memastikan seluruh persyaratan kesehatan bagi calon jemaah haji asal Kabupaten Pinrang terpenuhi sebelum keberangkatan, Dinas Kesehatan Kabupaten Pinrang menggelar kegiatan vaksinasi di Kantor Dinas Kesehatan Pinrang, Kamis (10/4).
Kegiatan ini menyasar seluruh calon jemaah haji asal Kabupaten Pinrang dengan pemberian vaksin meningitis dan polio sebagai syarat wajib pelaksanaan ibadah haji. Diketahui, calon jemaah haji Pinrang tergabung dalam Kloter 2 dan dijadwalkan berangkat pada tanggal 1 Mei 2025.
Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Pinrang, drg. Dyah Puspita Dewi, M.Kes., dalam keterangannya menegaskan pentingnya percepatan pelaksanaan vaksinasi ini.
“Pelaksanaan vaksin meningitis dan polio ini harus segera dilakukan karena waktu keberangkatan sudah sangat dekat. Kita tidak ingin ada calon jemaah yang belum memenuhi syarat kesehatan,” ujarnya.
Lebih lanjut, drg. Dyah menjelaskan bahwa vaksinasi merupakan langkah penting dalam menjaga kesehatan para calon jemaah saat menjalani ibadah di Tanah Suci yang penuh dengan aktivitas fisik dan kerumunan.
“Vaksin meningitis ini penting untuk mencegah penularan radang selaput otak yang bisa terjadi di keramaian, sementara vaksin polio mencegah kemungkinan penyebaran virus polio yang masih menjadi perhatian di beberapa negara,” tambahnya.
Kegiatan ini juga turut dikawal oleh Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (P2) Dinas Kesehatan Pinrang, Hj. Sriwati, SKM., M.Kes., yang menegaskan urgensi waktu pelaksanaan vaksinasi.
“Mengingat ketentuan bahwa vaksin ini harus diberikan minimal 14 hari sebelum keberangkatan, maka vaksinasi harus selesai hari ini dan besok. Kami harap seluruh calon jemaah dapat proaktif,” tegas Hj. Sriwati.
Dari data yang diterima, sebanyak 369 calon jemaah haji asal Pinrang dijadwalkan berangkat dalam kloter 2. Proses vaksinasi yang digelar hari ini berlangsung tertib dan lancar dengan antusiasme tinggi dari para calon jemaah yang sadar akan pentingnya kesehatan sebagai bagian dari kelancaran ibadah.
Dinas Kesehatan Kabupaten Pinrang juga mengimbau kepada seluruh calon jemaah yang belum sempat divaksinasi untuk segera mendatangi Kantor Dinas Kesehatan pada Jumat (11/4/2025).
“Kami ingin memastikan seluruh calon jemaah haji dari Kabupaten Pinrang bisa berangkat dengan kondisi terbaik, sehat dan memenuhi seluruh persyaratan,” tutup drg. Dyah.
Kegiatan ini merupakan bentuk komitmen Dinas Kesehatan dalam mendukung kelancaran ibadah haji dan menjamin perlindungan kesehatan para jemaah asal Kabupaten Pinrang.(*/Rusdi DKS)